>

Friday, April 5, 2013

Resep & Cara Membuat Nasi Goreng Seafood

Nasi Goreng Seafood - Ladies, lagi bingung pengen masak apa hari ini buat keluarga? Mau makanan yang gampang dibuat, lezat dan bergizi. Hmm, coba buat nasi goreng seafood yuk. Nasi goreng memang merupakan makanan kesukaan banyak keluarga di Indonesia karena itu tadi, gampang dibuat dan rasanya nikmat.

Langsung aja yuk ladies, kita coba buat nasi goreng seafood menggunakan resep yang sudah terjamin kelezatannya ini. Disimak baik-baik ya bahan dan resep nasi goreng seafood dibawah ini, agar nanti rasa nasi goreng seafood nya lezat sesuai dengan yang kita semua harapkan.

Resep Nasi Goreng Seafood

Bahan-bahan :
  • 400 gram nasi putih
  • 2 butir telur ayam, kocok lepas
  • 100 gram cumi-cumi, bersihkan, iris dadu
  • 100 gram daging kepiting
  • 100 gram kerang kupas
  • 100 gram udang kupas
  • 4 btr bawang merah, iris halus
  • ½ btr bawang bombai, iris dadu
  • 1 buah wortel, iris korek api
  • 4 lembar kol, iris halus
  • 50 gram tauge yang sudah dibersihkan akarnya
  • 2 buah tomat merah, iris kasar
  • 3 sdm minyak goreng
  • 2 sdm kecap manis
  • Kerupuk sesuai selera
  • Daun selada (secukupnya)
Bahan Bumbu :
  • 3 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 5 buah cabai merah, buang biji
  • 1 sdtterasi bakar
  • ½ ruas jari jahe
  • 1 sdt garam

Cara Membuat Nasi Goreng Seafood

  1. Haluskan bahan bumbu sampai benar-benar halus.
  2. Bawang merah dan bawang bombai ditumis sampai harum.
  3. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan, kemudian aduk-aduk hingga rata.
  4. Masukkan semua bahan hidangan laut dan wortel. Lalu, tumis sampai matang.
  5. Masukkan telur yang telah di kocok terlebih dahulu, masukan juga kecap manis, aduk sebentar.
  6. Masukkan nasi, aduk hingga rata.
  7. Masukkan daun bawang, kol, dan tauge. Aduk-aduk hingga rata dan angkat.
  8. Nasi goreng seafood buatan kamu siap disajikan bersama kerupuk, daun selada dan irisan tomat.
Selesai juga masak Nasi Goreng Seafoodnya, gampangkan ladies? Owh ya, takaran resep nasi goreng seafood diatas untuk 4 porsi. Selamat memasak ladies.
Bagikan »
Hi Ladies, kamu baru aja baca artikel Resep & Cara Membuat Nasi Goreng Seafood . Apakah artikel Resep & Cara Membuat Nasi Goreng Seafood menarik? Owh ya, jangan lupa tinggalkan komentar dan bagikan artikel ini untuk temanmu.
URL : "https://wikinita.blogspot.com/2013/04/resep-cara-membuat-nasi-goreng-seafood.html".